News

Pemprov Riau Gelar Jamuan Makan Malam Bersama Taruna Tingkat III AAU 2024

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar jamuan makan malam bersama Taruna Tingkat III Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 2024. Acara tersebut dilaksanakan di Balai Serindit, Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru, Selasa (28/05).

Pertemuan tersebut di hadiri Pj Gubernur Riau yang diwakili oleh Asisten I Setdaprov, Zulkifli Syukur. Dalam hal itu, ia menyambut baik kehadiran para taruna AAU yang merupakan generasi muda untuk menjadi pemimpin di masa depan.

“Kami atas nama pemerintah provinsi Riau, sangat bangga dan mengapresiasi kehadiran para taruna AAU di Provinsi Riau. Mereka adalah harapan bangsa yang akan membawa Indonesia ke arah yang lebih baik,” ujarnya.

Dikatakan, kehadiran rombongan tersebut ke provinsi Riau bertujuan mengadakan Display Drumband dalam rangka latihan Cakra Wahana Paksa tahun 2024 bagi Taruna tingkat III AAU. Menurutnya, dari kegiatan tersebut dapat membangun komunikasi dan sosialisasi kepada masyarakat.

“Kegiatan yang dilaksanakan TNI tingkat III tahun ini merupakan bagian dari program pendidikan yang bertujuan untuk membekali para taruna/taruni tentang kemampuan membangun komunikasi dan sosialisasi. Dalam hal-hal terkait dengan tugas dan tanggung jawab sebagai perwira TNI Angkatan Udara,” katanya.

Dijelaskan, pendidikan bukan hanya tentang pengetahuan, tetapi juga pembentukan karakter. Oleh karna itu, ia berharap para taruna AAU dapat menjadi teladan dalam berbakti kepada negara dan masyarakat.

“Tentunya hal ini kami berharap ke depan adik-adik semua tetap berperilaku dengan baik. Karena ketika jabatan di pundak sangat penting mempunyai hati dan akhlak yang baik. Inilah yang diminta oleh pemerintah untuk Indonesia maju ke depannya,” jelasnya.

Selain itu, ia menerangkan, acara jamuan makan malam ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara Pemerintah Provinsi Riau dengan Akademi Angkatan Udara. Sehingga, perlu dilakukan komitmen bersama untuk terus mendukung pendidikan dan pembinaan generasi muda, serta menjalin kerja sama yang baik demi kemajuan Indonesia.

“Kegiatan ini sesuatu yang harus dipertahankan artinya kalau kita mau besar. Kita harus berkolaborasi dimulai dengan adik-adik ketika di Akademi Angkatan Udara. Karena kita yakin dan percaya Indonesia menuju Indonesia emas 2045 adalah di tangan adik-adik sekalian,” pungkasnya.

Related Posts

1 of 14