News

Terima SK Pensiun dari Pemprov Riau, Ini Pesan dan Kesan Tri Hasiono

Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 Oktober 2023, sebanyak 38 Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menerima SK Pensiun.

SK Pensiun itu diserahkan oleh Gubernur Riau SF Hariyanto yang diwakili oleh Asisten III Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Elly Wardani di Pekanbaru, Kamis (7/3/2024).

Tri Hasiono adalah seorang PNS Sekretariat Daerah Provinsi Riau yang akan memasuki masa pensiun pada tahun ini. Ia hadir menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Pemprov Riau.

“Terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Riau yang telah memberikan kepercayaan kepada kita untuk membantu kinerja Pemprov Riau,” ucap Tri Hasiono saat diberi kesempatan untuk menyampaikan kesan dan pesannya setelah mengabdi sebagai PNS di Pemprov Riau.

Ia menyatakan, suka tidak suka, para pensiunan harus menerima SK Pensiun ini dengan hati senang dan gembira. “Mungkin ada yang siap dan ada juga yang belum siap, bagaimanapun semuanya akan mendapatkan SK pensiun ini,” ujarnya.

Ia menceritakan, awal ia diangkat menjadi PNS, ia bekerja di Biro Kepegawaian Riau yang mana salah tugasnya ialah memberikan SK Pensiun kepada para pensiunan.

“Dalam menjalankan tugas tentunya kita harus tetap profesional, di manapun kita di tempatkan harus bisa menjalankan tugas dengan baik,” cerita Tri.

“Kita termasuk orang yang harus bersyukur, Alhamdulillah masih bisa menerima SK Pensiun ini. Sebab ada teman kita yang belum bisa menerima SK Pensiunannya karena ada kendala,” ungkapnya.

Sementara itu, Dardalena (59) seorang tenaga pendidik yang saat ini juga menerima SK Pensiun mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Riau atas kepercayaan yang diberikan.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Pemprov Riau yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk membantu kinerja di daerah,” ucap Dardalena.

“Alhamdulillah, kita harus mampu menggunakan uang ini dengan baik ketika sudah pensiun seperti membuka peluang usaha agar ekonomi keluarga dapat berputar,” sebutnya.

Pihaknya juga mengingatkan, kepada para pegawai yang saat ini belum memasuki masa pensiun, untuk terus bekerja dengan baik dan memberikan dedikasi juga usaha terbaik untuk kemajuan pendidikan di Pemprov Riau.

“Saya juga ingin berpesan kepada PNS kedepannya untuk terus memberikan yang terbaik untuk memajukan dunia pendidikan,” tandas Dardalena.

Related Posts

1 of 14